Senin, 31 Agustus 2015

Fungsi Enzim Amilase

Fungsi enzim amilase – Kita akan belajar tentang enzim. Sebelum kita belajar lebih jauh tentang fungsi enzim, kita belajar dulu tentang pengetian enzim. Sudah tahukah anda apa itu pengertian enzim? Mungkin anda sudah sering sekali mendengar istilah enzim, sehingga istilah ini sudah tidak asing lagi di dengar di telinga anda. Enzim adalah suatu protein yang ikut berperan sebagai suatu katalis di dalam metabolisme pada makhluk hidup. Enzim itu berperan untuk dapat mempercepat suatu reaksi kimia yang terjadi pada tubuh setiap makhluk hidup.

Pada proses reaksi tersebut enzim tidak ikut bereaksi. Enzim hanya ikut berperan dengan lebih spesifik untuk hal hal dalam menentukan sebuah reaksi mana yang akan dipacu dan juga dibandingkan dengan katalisator anorganik sehingga akan terjadi ribuan reaksi yang berlangsung tanpa menghasilkan suatu produk sampingan yang mengandung racun. Enzim itu sendiri terdiri dari dua jenis yaitu apoenzim dan gugus prostetik. Selanjutnya kita bahas tentang fungsi enzim.

Fungsi enzim

Enzim merupakan salah satu unsur yang paling penting di dalam tubuh untuk berproses. Maka dari itu, kita perlu mengetahui tentang fungsi enzim bagi tubuh. Fungsi enzim yaitu sebagai suatu katalis atau sebagai suatu senyawa yang dapat digunakan untuk mempercepat terjadinya suatu proses reaksi tanpa menghabiskan dirinya sendiri habis pada saat proses reaksi itu terjadi. Zat yang paling penting ini berfungsi untuk melepaskan suatu molekul uap air yang ada dalam tubuh, dan juga pelepasan unsur serta zat kimiawi yang lainnya. melepaskan jenis molekul molekul dan juga melepaskan gugus amin serta masih banyak lagi yang lainnya.

Semua pelepasan yang terjadi itu memiliki tujuan untuk memperlancar suatu proses pencernaan dan juga metabolisme yang ada dalam tubuh. Enzim bisa juga digunakan untuk mengolah zat zat yang baru masuk dalam tubuh sehingga akan segera ada suatu prosesyang lainnya yang akan berubah. Misal nya saja pada gula. Dengan adanya enzim dalam tubuh kita, maka kita akan dapat merasakan rasa manis yang terkandung di dalam gula itu. Enzim yang memiliki fungsi sebagai bahan penghancur makanan pada saat terjadi proses pengunyahnya dalam mulut. Seluruh rangkaian kinerja yang ada pada organ tubuh akan dibantu oleh enzim. Itu adalah fungsi dari enzim, lalu apa fungsi enzim amilase? Fungsi enzim amilase akan dijelaskan dibawah ini.

Fungsi enzim amilase

Fungsi enzim amylase yang utama adalah untuk memecahkan pati, dan enzim ini akan menghasilkan gula yang sifatnya sederhana seperti, maltosa, fruktosa, dekstrin, dan juga glukosa. Fungsi enzim amylase ini sering terjadi di dalam tubuh setiap manusia, namun juga dimasukkan untuk dipakai pada pengolahan makanan dan juga minuman serta pada pengolahan industri yang lainnya.

Minggu, 30 Agustus 2015

Pengertian Embrio Dan Embriologi

Pengertian embrio dan embriologi – sudah pernahkah anda mendengar istilah embrio atau embriologi? Saya yakin, pada saat anda belajar disekolah anda mendapatkan pelajaran biologi atau ipa. Nah, pada pelajaran biologi ataupun pelajaran ipa pasti pernah disebut istilah embrio atau embriologi, sebab embrio atau embriologi itu ada berkaitan dengan masalah makhluk hidup. Dan makhluk hidup adalah salah satu kajian yang dipelajari dalam ilmu biologi ataupun ipa. Jadi saya yakin, meskipun mungkin hanya sekali dua kali pasti anda pernah mendengar istilah tersebut. Tahukah anda pengertian dari embrio atau embriologi? Pada kesempatan kali ini saya akan bahas tentang pengertian embrio atau embriologi. Yuk kita simak sama sama penjelasannya.

Pengertian embrio

Pengertian embrio yaitu suatu organisme yang ada pada tahap awal perkembangan dan tidak mampu untuk mempertahankan hidupnya sendiri. Definisi yang lebih tepat dari embrio itu ada bermacam macam, seperti pada manusia, sel telur yang telah dibuahi sudah dapat dianggap atau diartikan sebagai embrio sampai pada sekitar minggu yang kedelapan pada kehamilan, di mana pada titik setelah itu embrio tersebut akan disebut sebagai janin. Embrio pada hewan atau binatang biasanya menunjuk pada setiap tahap dari perkembangan sebelum proses kelahiran. Embrio pada tanaman bisa diambil dari sejumlah bentuk yang jauh berbeda, meskipun embrio pada tumbuhan biasanya terbungkus rapi di dalam biji.

Dalam artian yang sesungguhnya, sebetulnya istilah embrio itu hanya dapat digunakan sebagai sebuah rujukan pada eukariota atau yang biasanya di sebut dengan istilah organisme multisel. Pada biasanya, orang orang akan menggunakan istilah yang lebih khusus untuk menyebutkan eukariota diploid, yang hanya memiliki satu set yang lengkap berupa materi genetik diperoleh dari dua donor. Materi genetik tersebut mengambil dari bentuk sperma haploid dan sel telur. sel sperma haploid hanya akan berisi setengah set dari kromosom, dalam hal ini berarti jika ia tidak bisa untuk berkembang jadi sesuatu kecuali harus dikombinasikan dengan jenis satu sama lainnya. Pembentukan dari embrio itu terjadi pada saat fertilisasi yaitu sel telur dan juga sperma bertemu, lalu akan membentuk zigot.

pengertian embriologi

Pengertian embriologi juga disebut sebagai anatomi dari proses perkembangan atau developmental anatomy. Pengertian yang sesungguhnya dari embriologi yaitu spesialisasi secara medis yang memiliki kaitan dengan sebuah studi tentang suatu pertumbuhan dan juga perkembangan dari embrio dan juga janin selama terjadi proses kehamilan. Dalam hal ini berarti dari proses pembuahan pada sel telur sampai terjadinya proses kelahiran.

Embriologi juga diartikan sebagai ilmu tentang embrio. Embrio itu sendiri ialah makhluk yang sedang berada dalam sebuah proses tingkat pertumbuhan di dalam kandungan. Kandungan yang dimaksud disini itu bisa berarti dalam tubuh induk atau dalam sebuah rahim dan bisa juga berarti di luar tubuh induk atau dalam telur. Pertumbuhan disini, ialah sebuah proses perubahan bentuk sederhana menjadi bentuk yang kompleks. Makhluk yang pada awalnya terbentuk dari satu sel dan menggantungkan hidupnya pada parent berkembang menjadi makhluk yang memiliki banyak sel dan tersusun atas berbagai jenis jaringan serta alat yang kompleks, dan juga bisa untuk berdiri sendiri serta sanggup untuk bereproduksi. Jadi yang dimaksud dengan embriologi adalah salah satu cabang dari ilmu pengetahuan yang mengkaji tentang ilmu perkembangan embrio atau janin.

Sabtu, 29 Agustus 2015

Perkembangan Embrio Ayam Dan Katak

Perkembangan embrio ayam dan katak – Pernahkah anda mendengar kata ayam dan juga katak? Hmmm, saya yakin anda bukan hanya sekedar pernah mendengar saja, namun anda pasti pernah melihat juga kedua jenis hewan tersebut. Ya, ayam dan juga katak adalah jenis binatang yang dapat kita temui di sekitar lingkungan kita. Yang akan saya bahas kali ini berhubungan dengan kedua jenis binatang tersebut, yaitu tentang masalah perkembangan embrio ayam dan juga katak. Bagaimana perkembangan embrio hewan tersebut? Yuk kita pelajari.

Perkembangan embrio ayam

Perkembangan embrio ayam terjadi diluar tubuh induknya. Perkembangan embrio ayam terjadi di dalam telur, dan selama perkembangan itu terjadi, embrio ayam akan memperoleh makanan dari telur. Ada beberapa tahap perkembangan embrio ayam, perkembangan tersebut tidak dapat dilihat secara kasat mata, untuk melihatnya kita harus menggunakan alat yang bernama candler. Berikut adalah tahap tahap perkembangan embrio ayam :
  1. Perkembangan embrio ayam pada hari ke 1 yaitu sel benih berkembang dan membentuk seperti cincin. Pada hari ke 2 perkembangan embrio ayam ini sudah nampak jelas, bentuknya sudah terlihat primitive streake dan terdapat garis garis berwarna merah, garis itu merupakan petunjuk mulai terjadinya sistem sirkulasi darah.
  2. Pada hari ke 3 embrio sudah terbentuk jantung dan gelembung bening, kantung amnion, serta terjadi awal perkembangan alantois. Pada hari ke 4 jantung sudah membesar dan mata juga sudah terlihat seperti bintik gelap. 
  3. Pada hari ke 5, sudah mulai lebih jelas. Kuncup dari anggota badan mulai terbentuk. Ekor dan juga kepala embrio ayam itu sudah berdekatan, pada fase ini terjadi perkembangan pada alat reproduksi. Pada hari ke 6, mata ayam sudah menonjol, rongga dada berkembang disertai dengan jantung yang membesar. 
  4. Pada hari ke 7, paruh anak ayam terlihat seperti bintik yang gelap di dasar mata. Dalam fase ini otak serta leher telah terbentuk. Hari ke 8, mata embrio sudah sangat jelas. Hari ke 9, lipatan dan pembuluh darah mulai bertambah semakin banyak serta sudah terbentuk jari kaki. 
  5. Hari ke 10, paruh mulai mengeras, folikel bulu juga mulai terbentuk. Hari ke 11, embrio sudah nampak seperti ayam, pada masa ini ini embrio akan membesar sehingga yolk mengalami penyusutan. Hari ke 12, embrio semakin besar dan masuk dalam yolk akhirnya yolk menjadi kecil. Pada fase ini mata ayam mulai membuka, telinga juga telah terbentuk. 
  6. Hari ke 13, sisik dan cakar embrio terlihat sangat jelas. Hari ke 14, punggung embrio sudah melengkung, bulu juga sudah menutupi seluruh tubuhnya. Hari ke 15, kepala embrio telah mengarah pada bagian tumpul di bagian telur. Hari 16, mencari posisi yang baik pada kerabang. Sisik, cakar serta paruhnya semakin mengeras. 
  7. Hari ke 17, paruh membalik ke atas. Hari ke 18, sudah berkembang baik dan sedang mempersiapkan diri untuk menetas. Hari ke 19, telah siap digunakan untuk mematuk atau menusuk selaput kerabang bagian dalam. 
  8. Hari ke 20, kantung kuning telur masuk dalam rongga perut sepenuhnya. Embrio ayam hampir menempati semua rongga dalam telur, kecuali rongga kantung udara. Di fase ini terjadi rangkaian penetasan yang diawali dengan kerabang mulai terbuka. Hingga pada akhirnya embrio ayam itu menetas atau keluar dari kerabang telur.

Perkembangan embrio katak

Perkembangan embrio katak dimulai dari tahap telur, kemudian berubah menjadi kecebong dan kecebong tersebut akan mengalami perkembangan selama hampir enam belas minggu. Pada minggu ke enam belas kecebong sudah mulai menampakan perubahannya menjadi katak kecil.

Jumat, 28 Agustus 2015

Nama Nama Enzim Dan Fungsinya

Nama nama enzim dan fungsinya - kali ini saya akan bahas mengenai masalah enzim, yaitu tentang nama nama enzim dan juga fungsinya. Pada dasarnya ada berbagai macam nama nama enzim yang sangat berfungsi bagi manusia, enzim tersebut sangat berfungsi bagi organ tubuh contohnya bagi organ pencernaan, dan juga bagi organ tubuh yang lainnya. Apa sajakah nama nama enzim tersebut? Dan apa pula fungsinya? Yuk langsung saja kita bahas.

Nama nama enzim

Pertama tama sebelum saya mulai membahas tentang nama nama enzim, saya bahas dulu tentang pengertian enzim. Ditinjau secara umum, pengertian dari enzim itu sendiri adalah molekul protein yang kompleks yang telah dihasilkan dari sel hidup dalam organ tubuh makhluk hidup yang berfungsi sebagai suatu katalisator dalam sebuah proses kimia yang ada dalam tubuh setiap makhluk hidup.

Enzim tidak bisa melakukan reaksi, enzim tersebut hanya bisa membantu untuk mempercepat proses reaksi tersebut, dalam situasi ini struktur enzim tidak akan mengalami perubahan baik sebelum ataupun sesudah bereaksi. Jadi, dengan demikian maka dapat disimpulkan jika enzim tidak mempengaruhi suatu kesetimbangan reaksi di dalam peranannya. Enzim disentetis dalam sebuah bentuk calon enzim yang bersifat tidak aktif atau zimogen dan kemudian akan diaktifkan pada lingkungan dengan sebuah kondisi yang baik atau yang tepat. Setelah kita tahu lebih dalam tentang enzim, sekarang kita cari tahu tentang nama enzim dan juga fungsinya.

Nama enzim dan fungsinya

Berdasarkan dari ilmu biologi, enzim tersebut dapat dibagi menjadi tga buah golongan yaitu golongan enzim karbohidrase, protease, dan juga esterase. Dari ketiga golongan tersebut, enzim memiliki namanya sendiri sendiri. Berikut adalah nama enzim dan fungsinya :
  • Enzim selulose fungsinya yaitu mengurai selulosa menjadi senyawa selabiosa
  • Enzim amylase fungsinya yaitu mengurai amilum menjadi senyawa maltose 
  • Enzim pektinase fungsinya yaitu mengurai petin menjadi senyawa asam pektin. 
  • Enzim maltosa fungsinya yaitu mengurai maltosa menjadi senyawa glukosa.
  • Enzim sukrosa fungsinya yaitu mengurai sukrosa menjadi senyawa glukosa serta fruktosa. 
  • Enzim laktosa fungsinya yaitu mengubah senyawa laktosa menjadi senyawa glukosa serta galaktosa. 
  • Enzim pepsin fungsinya yaitu memecah senyawa protein menjadi asam amino. 
  • Enzim tripsin fungsinya yaitu mengurai pepton menjadi asam amino. 
  • Enzim entrokinase fungsinya yaitu mengurai senyawa pepton menjadi asam amino. 
  • Enzim peptidase, fungsinya yaitu mengurai senyawa peptide menjadi asam amino. 
  • Enzim renin, fungsinya yaitu mengurai senyawa kasein dan susu. 
  • Enzim gelatinase, fungsinya yaitu mengurai senyawa gelatin. 
  • Enzim lipase, fungsinya yaitu mengurai lemak menjadi gliserol serta asam lemak. 
  • Enzim fostatase, fungsinya yaitu mengurai suatu ester dan juga mendorong terjadinya pelepasan asam fosfor.

Kamis, 27 Agustus 2015

Enzim Pada Tumbuhan

Enzim pada tumbuhan – Enzim, selain terdapat di dalam tubuh makhluk hidup, enzim juga ada dan terdapat dalam tumbuhan. Sebab tumbuhan itu merupakan bagian dari makhluk hidup yang ada di dunia ini. Tumbuhan adalah jenis makhluk hidup yang menghasilkan metabolit yang sifatnya sekunder dan berfungsi untuk melindungi tumbuhan itu dari serangan musuh seperti serangga, jamur, bakteri, dan juga jenis pathogen yang lainnya. Anda sudah tahu jika tumbuhan itu merupakan salah satu jenis makhluk hidup yang ada di dunia ini. Dan setiap makhluk hidup tersebut, di dalamnya terdapat enzim enzim. Nah, yang akan saya bahas saat ini adalah enzim yang ada pada tumbuhan. Apa saja enzim pada tumbuhan? Langsung saja yuk kita cari tahu jawabannya.

Enzim tumbuhan

Sebelum dibahas tentang enzim tumbuhan, saya bahas dulu tentang enzim. Enzim adalah suatu zat yang bisa digunakan untuk mempercepat sebuah laju reaksi dan juga ikut beraksi di dalamnya dan pada saat akhir terjadinya proses enzim itu akan melepaskan diri jadi enzim seakan akan tidak ikut campur dalam bereaksi pada sebuah proses tersebut. Enzim juga merupakan suatu reaksi ataupun proses kimia yang berlangsung secara sangat baik di dalam tubuh setiap makhluk hidup hal ini disebabkan karena adanya suatu katalis yang bisa digunakan untuk mempercepat suatu reaksi. Koenzim sangat mudah untuk dipisahkan dengan suatu proses dialisis.

Enzim memiliki sebuah peran yang sangat spesifik dalam urusan untuk menentukan reaksi mana yang akan terlebih dahulu untuk dipacu dibandingkan dengan suatu katalisator anorganik dan pada akhirnya terdapat ribuan reaksi yang telah berlangsung dan tidak dapat menghasilkan suatu produk sampingan yang beracun. Enzim itu sendiri terdiri atas apoenzim dan juga gugus prostetik. Apoenzim merupakan bagian enzim yang telah tersusun atas beberapa protein. Gugus prostetik merupakan bagian dari enzim yang tidak ikut tersusun atas protein. Gugus prostetik itu dikelompokkan atas dua bagian yaitu koenzim yaitu enzim yang tersusun atas bahan organik dan juga kofaktor yaitu enzim yang tersusun atas bahan anorganik. Nah, itu adalah sekilas tentang enzim, selanjutnya saya bahas tentang enzim pada tumbuhan.

Enzim pada tumbuhan

Enzim pada tumbuhan itu meliputi :
  1. Enzim auksin. Enzim ini berfungsi untuk pertumbuhan dan juga penghambatan pertumbuhan tumbuhan, selain itu untuk dormansi, dan juga untuk membantu proses pembentukan bunga dan juga buah serta proses penuaan dan juga pengguguran
  2. Enzim giberelin. Enzim giberelin ini sebuah enzim yang berfungsi untuk merangsang pembelahan sel dan juga merangsang suatu aktivitas pada enzim amylase dan juga proteinase yang memiliki peran di dalam suatu perkecambahan. Giberelin juga berfungsi untuk merangsang pembentukan tunas, dan menghilangkan dormansi biji, serta merangsang proses pertumbuhan pada buah secara parthenogenesis. 
  3. Enzim sitokinin enzim sitokinin bisa ditemukan dalam jaringan yang membelah. Sitokinin yang pertama kali adalah jenis kinetin. Sitokinin yang ada pada Zea mays merupakan sitokinin zeatin. Fungsi dari sitokinin adalah untuk merangsang pembelahan sel, dan juga merangsang pembentukan tunas di batang ataupun di dalam kalus, serta menghambat efek dominansi apikal, selain itu juga untuk mempercepat pertumbuhan memanjang 
  4. Enzim Asam absisat. Tidak seluruh jenis hormon itu dapat berfungsi untuk memacu proses pertumbuhan, karena ada juga hormone yang menghambat proses pertumbuhan, salah satunya yaitu asam absisat. Fungsi dari asam absisat adalah untuk menghambat proses pembelahan dan pemanjangan pada sel, selain itu juga untuk menunda pertumbuhan atau disebut juga dormansi. 
  5. Enzim etilen

Rabu, 26 Agustus 2015

Enzim Sebagai Biokatalisator

Enzim sebagai biokatalisator – Sudah pernahkah anda mendengar kata enzim? Pada saat di sekolah pasti ada pelajaran ipa dan juga biologi, nah pada saat pelajaran tersebut saya yakin anda pasti sudah pernah mendengar kata enzim tersebut. Ya, enzim seringkali kita dengar pada saat pelajaran ipa dan juga biologi. Kenapa demikian? Sebab enzim itu sendiri terdapat dalam tubuh makhluk hidup. Dan makhluk hidup itu adalah salah satu kajian dalam ilmu biologi. Yang akan saya bahas kali ini adalah enzim sebagai biokatalisator. Apa itu biokatalisator? Kita dapat temukan jawabannya, setelah kita simak penjelasan berikut.

Pengertian enzim

Sebelum saya bahas tentang enzim sebagai biokatalisator, saya bahas dulu tentang pengertian enzim. Sebab, selain anda harus mengetahui tentang enzim sebagai katalisator, anda juga harus mengetahui pengertian dari enzim itu sendiri. Jika anda sudah mengerti tentang pengertian enzim, baru saya akan bahas lebih dalam lagi tentang enzim yaitu tentang enzim sebagai katalisator. Langsung saja yuk kita lihat apa sih itu pengertian dari enzim yang sesungguhnya.Enzim adalah suatu pilomer biologis yang berfungsi sebagai katalisator dalam beberapa proses dinamik yang di dalam kehidupan sehari hari.

Salah satu dari proses dinamik tersebut adalah enzim dapat digunakan sebagai katalisator protein, yang merupakan sebuah bagian dari senyawa organik yang telah dihasilkan dari suatu sel dalam proses reaksi kimia yang terjadi. Dalam tubuh setiap makhluk hidup, enzim itu akan memainkan sebuah peran yang khusus dalam hal menentukan kecepatan terjadinya berbagai jenis peristiwa biologis dan juga fsiologis. Dalam hal ini enzim juga akan memberikan suatu pengaruh pada kondisi kesehatan setiap makhluk hidup tersebut. Sekarang anda sudah tahukan apa yang dimaksud dengan enzim? Jika sudah tahu, kalau begitu langsung saja yuk kita simak penjelasan tentang enzim sebagai biokatalisator.

Enzim sebagai biokatalisator

Enzim selain sebagai katalisator, juga sebagai biokatalisator. Enzim sebagai biokatalisator karena enzim tersebut bekerja sebagai sebuah katalis di dalam setiap tubuh makhluk hidup. Enzim sebagai biokatalisator ini artinya adalah bahwa enzim merupakan suatu zat yang bisa mempercepat terjadinya sebuah reaksi biologi tanpa mengalami adanya perubahan pada struktur kimia. Enzim juga merupakan zat protein yang bermolekul besar dengan memiliki bobot molekul hingga mencapai ribuan.

Enzim itu sendiri terdiri dari beberapa buah bagian yang berupa protein dan disebut dengan istilah apoenzim dan juga bagian yang bukan protein dan disebut dengan istilah gugus prostetik. Namun, di sini terdapat pula enzim yang merupakan bagian dari apoenzim dan juga gugus prostetiknya yang tidak dapat bersatu. Bagian gugus prostetik yang di lepas disebut dengan istilah koenzim, contohnya adalah vitamin atau juga bagian dari vitamin misalnya adalah vitamin B1, B2, B6, niasin, serta biotin.

Ada begitu banyak enzim yang bisa bekerja secara bolak balik. Enzim tersebut dapat mengubah substrat menjadi sebuah hasil akhir. Begitu pula sebaliknya, enzim juga bisa untuk mengembalikan hasil akhir tersebut menjadi sebuah substrat jika lingkungannya itu berubah, contohnya adalah enzim lipase dapat merubah lemak menjadi asam lemak dan juga gliserol, selain itu juga dapat merubah asam lemak dan juga gliserol menjadi asam lemak kembali.

Selasa, 25 Agustus 2015

Enzim Enzim Pencernaan Dan Fungsinya

Enzim enzim pencernaan dan fungsinya – Sekarang saya akan bicara mengenai enzim pencernaan dan juga fungsinya. Sebelum saya bahas tentang enzim pencernaan sebelumnya saya bahas duku tentang sistem pencernaan. Yang dimaksud dengan sistem pencernaan yaitu sistem organ yang ada di dalam tubuh dan berfungsi untuk mencerna semua bahan makanan yang masuk dengan cara mengkonversi ke dalam bentuk senyawa ataupun molekul molekul yang jauh lebih sederhana agar bisa diserap dengan mudah oleh tubuh.

Sistem pencernaan pada manusia terdiri atas saluran pencernaan dan juga kelenjar pencernaan. Saluran pencernaan adalah organ organ yang dilewati oleh makanan. Adapun kelenjar pencernaan yaitu bagian yang akan menghasilkan enzim yang berfungsi untuk membantu proses pencernaan makanan. Saluran pencernaan terdiri atas mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, dan juga usus besar. Sedangkan kelenjar pencernaan terdapat pada dinding lambung, dinding usus, pankreas dan juga hati. Dari kelenjar pencernaan tersebut akan dihasilkan enzim enzim yang dapat membantu proses pencernaan. Nah, enzim enzim tersebutlah yang akan saya bahas pada kesempatan kali ini dan disertai juga dengan fungsinya.

Enzim enzim pencernaan

Setiap bahan makanan yang kita makan atau yang masuk dalam tubuh itu akan diproses secara kimiawi oleh sistem pencernaan yang ada dalam tubuh. Proses kimiawi ini dilakukan dengan cara menggunakan bahan kimia yaitu enzim. Proses pencernaan secara kimiawi merupakan sebuah proses perubahan yang terjadi pada susunan molekul makanan dengan menggunakan bantuan kerja dari enzim. Enzim enzim yang dipakai selama terjadinya proses pencernaan secara kimiawi itu dihasilkan oleh kelenjar pencernaan.bagian bagian dari kelenjar pencernaan tersebut sudah saya sebutkan di atas. Pertanyaannya sekarang adalah apa saja enzim enzim pencernaan yang telah dihasilkan dari kelenjar pencernaan tersebut? Dan apa saja fungsinya? Anda tidak perlu bingung, sebab pertanyaan tersebut akan saya jawab pada uraian yang ada di bawah ini. Simak terus ya.

Enzim enzim pencernaan dan fungsinya

Enzim enzim pencernaan dan fungsinya, seperti yang telah saya jelaskan tadi bahwa enzim enzim pencernaan atau enzim enzim yang membantu proses pencernaan tersebut dihasilkan dari kelenjar pencernaan. Berikut ini adalah jenis jenis enzim enzim pencernaan dan juga fungsinya : 
  1. Enzim ptialin fungsinya untuk mencerna zat amilium
  2. Enzim pepsin fungsinya untuk memutus ikatan pepton yang ada pada protein 
  3. Enzim renin fungsinya untuk mencerna ptotein yang ada pada susu 
  4. Enzim tripsin fungsinya untuk memutus ikatan peptida 
  5. Enzim enzim amylase fungsinya untuk memecahkan amilum menjadi disakarida 
  6. Enzim disakarida fungsinya untuk memecahkan disakarida menjadi monosakarida 
  7. Enzim lipase fungsinya untuk mencerna seluruh lemak unduk diuraikan menjadi asam lemak dan juga gliserol

Senin, 24 Agustus 2015

Tanda Tanda Hamil Atau Kehamilan

Tanda tanda hamil atau kehamilan – Hamil adalah hal yang sangat dinanti natikan oleh setiap pasangan suami istri. Tak ada satu pasangan pun di dunia ini yang tidak ingin memiliki buah hati. hampir setiap orang yang sudah menikah merindukan kehamilan. Setelah terjadinya kehamilan tersebut hal itu dapat menandakan jika pasangan suami isteri tersebut memiliki kesuburan yang baik, sebab setelah istrinya melahirkan pasangan itu akan memiliki buah hati yang di dambakan oleh setiap pasangan suami istri. 
 
Bicara masalah kehamilan, pada saat wanita mengalami itu ada tanda tandanya tersendiri yang biasanya tanda tnda ini jarang diketahui oleh pasangan suami istri yang baru menikah. Sebab itu adalah untuk yang pertama kalinya, maka dari itu wajar saja jika mereka belum mengetahui tanda tanda kehamilan tersebut. Apa saja tanda tandanya? Yuk kita simak bersama.

Tanda tanda hamil

Bagi pasangan suami istri yang masih muda atau baru menikah terkadang mereka masih belum tahu betul tentang tanda tanda kehamilan. Jadi tidak heran jika pasangan tersebut baru mengetahui jika istrinya sedang hamil pada saat ia telah memriksakannya ke bidan ataupun ke dokter. Kenapa bisa terjadi hal demikian? Sebelum saya jawab pertanyaan tersebut, saya kasih tahu dulu tanda tanda hamil yang paling utama dan paling umum. Tanda jika seorang wanita itu sedang hamil yang paling umum adalah ia mengalami telat dating bulan atau haid. Itu adalah tanda tanda hamil yang paling umum dan banyak diketahui oleh masyarakat.

Biasanya sepasang suami istri akan mengecek apakah istrinya itu hamil atau tidak dengan menggunakan alat tes kemilan setelah istrinya tersebut mengalami terlambat dating bulan. Namun, biasanya alat tersebut tidak bekerja secara akurat. Jadi bisa saja jika alat tersebut menunjukan bahwa wanita itu tidak hamil, padahal sebetulnya wanita itu hamil. Nah, hal tersebutlah yang membuat kebanyakan pasangan suami istri menjadi terlambat mengetahui jika istrinya tersebut sedang hamil. Sebetulnya selain tanda yang umum tadi, masih ada lagi tanda tanda kehamilan yang lainnya. Tanda tanda tersebut ada di bawah ini.

Tanda tanda kehamilan

Tadi saya telah sebutkan tanda tanda kehamilan yang paling umum yaitu dengan terlambatnya dating bulan atau hadi. Selain tanda yang paling umum tersebut, masih ada lagi tanda tanda kehamilan yang lainnya, diantaranya adalah sebagai berikut:
  • Adanya perubahan pada tubuh misalnya payu darah membesar
  • Timbulnya flek atau keluar bercak merah dan biasanya di barengi dengan terjadinya kram perut seperti nyeri saat akan haid 
  • Meningkatnya hormone di dalam tubuh wanita yang menyebabkan wanita itu menjadi mengalami mual muntah
  • Wanita menjadi gampang lelah dan sering mengalami sakit kepala 
  • Sering buang air kecil, namun susah buang air besar atau sembelit, dan lain lain

Minggu, 23 Agustus 2015

Proses Pembentukan Janin Atau Bayi Di Rahim Wanita

Proses pembentukan janin atau bayi di rahim wanita – Anak adalah sebuah titipan dari yang Maha kuasa kepada setiap orang tua yang harus dijaga. Kehadiran anak itu sendiri selalu diharapkan oleh setiap orang yang sudah berumah tangga, bahkan ada yang rela melakukan ini itu hanya untuk mendapatkan anak tersebut. Terbentuknya anak itu ada prosesnya, tidak dengan secara tiba tiba kita mendapatkan anak yang sudah terlahir. Bagaimana proses pembentukannya? Yuk kita simak penjelasannya berikut ini.

Proses pembentukan janin

Inilah proses pembentukan janin yang terjadi di dalam rahim setiap wanita yang telah dewasa yang dimulai dari pertama pembentukan. Janin atau bayi adalah seorang manusia yang baru terlahir ke dunia ini, seorang anak kecil yang baru merasakan udara dunia. Bayi terlahir dari beberap proses yang terjadi di dalam rahim setiap wanita dewasa. sampai Pada saat itu bayi menjadi seorang manusia yang masih sangat lemah sebab bayi masih sangat rentan terhadap segala jenis penyakit karena daya tahan tubuh yang dimiliki oleh bayi belum sekuat orang dewasa pada umumnya. Tetapi sesosok manusia yang baru terlahir ini masih sangat lucu dan juga menggemaskan, hal inilah yang membuat orang tua khususnya seorang ibu menjadi lupa akan jerih payah dan rasa sakit yang ia rasakan pada saat proses melahirkan. Semua rasa sakit itu seolah terbayar dengan hadirnya si mungil ke dunia ini. Berikut saya jelaskan tentang proses pembentukan bayi di rahim wanita.

Proses pembentukan bayi di rahim wanita

Proses pembentukan bayi di rahim wanita itu terjadi pada saat setelah terjadinya pembuahan. Pembuahan tersebut terjadi karena adanya sel sperma yang bertemu dengan sel telur sehingga terjadilah pembuahan di dalam rahim seorang wanita. Kemudian sel telur yang sudah dibuahi tersebut membelah menjadi ratusan dan kemudian akan menempel pada dinding rahim wanita dan akhirnya terbentuklah embrio.

Embrio tersebut akan terbentuk menjadi struktur manusia. Yang diawali dari pembentukan otak dan juga pembentukan tulang belakang disertai dengan jantung dan juga aorta. Dan kemudian terjadi proses pembetukan organ pencernaan dan juga pernafasan. Setelah itu akan terbentuk bahu dan juga tangan dan jantung dan alat pernafasannya telah terbentuk secara sempurna. Lalu terbentuk terjadi proses pembentukan hidung, mata, bibir, mulut, kaki, dan akan terus mengalami sebuah perkembangan hingga terbentuk semua organ manusia secara sempurna.

Bayi juga sudah mulai bergerak gerak di dalam perut, perkembangan otaknya pun akan semakin bertambah. Berat badan dan juga panjang bayi pun akan bertambah seiring dengan bertambahnya usia kehamilan dari ibu tersebut. Dan bayi akan terlahir ke dunia setelah usia kandungannya mencapai usia Sembilan bulan. Saat itulah bayi yang ada di dalam rahim manusia untuk pertama kalinya dapat melihat dunia.

Sabtu, 22 Agustus 2015

Enzim Dan Fungsinya

Enzim dan fungsinya – Enzim adalah istilah atau kata yang sering kita dengar baik dalam lingkungan sekitar rumah, lingkungan kerja, lingkungan sekolah ataupun lingkungan kampus. Ya, istilah enzim memang sudah tidak asing lagi untuk di dengarkan oleh telinga kita, istilah itu seolah olah telah bersarang di telinga. 
Hal ini disebabkan karena Enzim itu sendiri menjadi unsur yang paling penting bagi tubuh pada saat berproses. Sebetulnya enzim itu terdiri atas beberapa macam. Sekarang yang menjadi pertanyaan saya saat ini adalah apakah anda sebetulnya sudah tahu pengertian dari enzim itu sendiri? Takutnya anda justru belum tahu pengertian enzim, meskipun anda sudah sering kali mendengar istilah tersebut. Seperti yang telah saya katakana tadi bahwa enzim itu memiliki banyak macam dan jenis, namun sebelum kita belajar lebih jauh tentang macam macam enzim, saya jelaskan dulu tentang pengertian enzim dan fungsinya.

Pengertian enzim

Dalam ilmu biologi, enzim enzim dibagi atas tiga buah golongan yaitu terdiri dari enzim Protease , enzim karbohidrase, serta enzim esterase. Ketiga buah golongan enzim itu dibagi lagi atas beberapa jenis enzim. Sebelum anda belajar lebih dalam tentang jenis enzim tersebut, saya jelaskan dulu tentang pengertian enzim. Jadi kita lupakan sejenak masalah jenis jenis enzim, jika anda sudah tau pengertian dari enzim itu sendiri baru setelah itu pada artikel yang selanjutnya saya bahas tentang jenis jenis enzim dan hal lain yang berhungan dengan enzim.

Enzim adalah suatu biomolekul protein yang memiliki fungsi utama sebagai alat katalisator atau alat yang digunakan untuk mempercepat dan juga mengoptimalkan sebuah proses dari reaksi yang ada di dalam suatu reaksi dengan sifat kimia. Molekul pertama yang wujud dikenal di sebut dengan istilah substrat dan selanjutnya perubahannya akan dioptimalkan menjadi sebuah molekul yang sifatnya lebih sederhanayang sering disebut dengan istilah produk.

Fungsi enzim

Nah, setelah anda membaca ulasan diatas, sekarang anda sudah tahu kana pa pengertian dari enzim itu? jika anda sudah tahu tentang pengertian enzim, hal yang harus anda ketahui selanjutmnya adalah masalah fungsi enzim. Sudah tahukah anda apa itu fungsi dari enzim? Fungsi enzim adalah sebagai suatu katalis atau istilah lainnya adalah sebuah senyawa yang dapat digunakan untuk mempercepat terjadinya suatu proses reaksi.

Enzim atau sebuah zat yang terpenting ini berfungsi untuk melepaskan sebuah molekul uap air yang terdapat di dalam tubuh, serta pelepasan unsur dan juga zat kimiawi lainnya, seperti melepaskan beberapa jenis molekul molekul, gugus amin dan banyak lagi. Semua itu memiliki tujuan untuk dapat memperlancar sebuah proses pencernaan dan juga metabolisme yang ada pada tubuh. Enzim bisa digunakan untuk mengolah zat zat yang baru masuk kedalam tubuh sehingga terjadi proses lainnya yang berubah. Contohnya pada gula, dengan menggunakan enzim maka rasa manis itu dapat dirasakan. Enzim yang memiliki fungsi sebagai penghancur makanan pada saat dikunyah didalam mulut. Seluruh kinerja yang ada pada organ tubuh makhluk hidup sebetulnya dibantu oleh enzim.

Jumat, 21 Agustus 2015

Apa Itu Embrio Dan Enzim

Apa itu embrio dan enzim – Istilah embrio dan enzim adalah dua kata yang sering kita dengar dalam kehidupan sehari hari. Terlebih jika anda belajar dan mengambil jurusan ipa atau bagi kalian yang mengambil jurusan biologi ataupun ilmu kebidanan pada perguruan tinggi. Istilah embrio dan juga istilah enzim itu sudah bukan merupakan istilah yang asing, karena kedua istilah tersebut memiliki hubungan yang sangat erat dalam kehidupan kita. 
Kita semua memang sudah sering mendengar kata embrio dan juga enzim, namun sudah tahukah anda apa itu yang dimaksud dengan embrio dan enzim? Sebab meskipun sudah sering mendengar tidak menutup kemungkinan jika pada dasarnya belum mengerti betul apa itu embrio dan enzim.

Apa itu embrio

Guna menjawab pertanyaan diatas tentang apa itu embrio, anda harus membaca artikel yang satu ini. Embrio adalah suatu organisme yang berada pada tahap awal untuk masa perkembangan yang tidak bisa untuk bertahan hidup sendiri. Istilah embrio itu sendiri hanya akan digunakan untuk menunjuk pada eukariota ataupun pada suatu organisme yang multisel. Pembentukan embrio tersebut dimulai saat fertilisasi.

Pengertian dari fertilisasi itu sendiri yaitu sebuah keadaan dimana sel telur dan juga sperma bertemu disatu titik, dan kemudian akan terbentuk zigot. Zigot merupakan sel diploid tunggal, yang diciptakan melalui sebuah proses penggabungan dua sel haploid. Setelah adanya pembuahan, zigot mulai bekerja untuk membagi, dan meletakkan dasar untuk suatu organisme yang telah dewasa dan pada akhirnya akan terlahir. Divisi ini dimulai dari zigot kemudian tumbuh menjadi embrio.

Apa itu enzim

Apa itu enzim? Enzim adalah suatu biomolekul yang berupa protein dan berfungsi untuk katalis yaitu suatu senyawa yang akan mempercepat terjadinya proses reaksi tanpa akan habis untuk bereaksi dalam sebuah reaksi kima organik. Enzim akan bekerja dengan cara melakukan reaksi dengan molekul substrat guna menghasilkan suatu senyawa yang disebut intermediate. Enzim merupakan suatu molekul protein yang sifatnya kompleks, di hasilkan dari sel hidup dan berfungsi untuk katalisator dalam berbagai kegiatan dalam proses kimia yang terjadi di dalam tubuh setiap makhluk hidup. Enzim itu tersusun atas dua buah bagian yang saling berpasang pasangan. Jika ada salah satu pasangan enzim yang di pisahkan, hal ini akan mengakibatkan enzim tersebut menjadi berada dalam suatu kondisi yang tidak aktif. Kedua buah bagian tersebut adalah Apoenzim dan juga Koenzim.
  • Apoenzim merupakan suatu bagian protein yang didapat dari enzim, yang memiliki sifat tidak tahan terhadap panas. Fungsinya yaitu untuk menentukan dalam hal kekhususan dari enzim
  • Koenzim adalah ko-faktor yang berbentuk suatu molekul organik yang kecil dan merupakan bagian dari enzim yang memiliki sifat tahan terhadap panas, koenzim ini mengandung ribose dan juga fosfat.

Sabtu, 15 Agustus 2015

Jantung Dan Ginjal Serta Bagian Bagiannya

Jantung dan ginjal serta bagian bagiannya – Seperti yang kita ketahui bersama jika manusia itu terlahir atas beberapa organ yang ada di dalam tubuhnya. Organ organ penting itu sangat membantu manusai dalam menjaga kelangsungan hidupnya. Tahukah anda jika jantung dan juga ginjal itu merupakan bagian organ yang terpenting dalam tubuh manusia. Jika memang jantung dan juga ginjal itu juga meruapakan bagian organ yang terpenting bagi manusia, lalu apa saja bagian bagian dari jantung dan juga ginjal tersebut? Mungkin itulah yang sekarang menjadi pertanyaan di benak anda masing masing. Nah, untuk itu saya akan memberikan informasi tentang jantung dan bagian bagiannya dan juga ginjal dan bagian bagiannya. Untuk itu langsung saja yuk kita simak penjelasannya di bawah ini.

Jantung dan bagian bagiannya

Jantung dan bagian bagiannya. Jantung itu terdiri atas empat buah bilik rongga. Keempat buah bilik rongga itu kemudian dibagi menjadi dua bagian lagi, yaitu bagian kanan dan juga bagian kiri ke dua bagian tersebut dipisahkan oleh adanya dinding otot yang jauh lebih dikenal dengan sebutan septum.dan pada bagian yang sebelah kanan dan juga bagian yang sebelah kiri itu di bagi lagi menjadi dua buah bilik.

Rongga bilik yang sebelah atas itu disebut dengan istilah atria dan dua buah bilik yang bagian bawah itu disebut dengan istilah ventricle. Bagian bagian yang terdapat pada jantung itu \ memiliki peran dan tugas masing masing dalam memompa darah untuk menuju arteri. Jika dilihat secara etimologis, maka jantung yang terdapat pada tubuh manusia itu secara medis disebut dengan istilah cardio / kardio. 
Cardio itu sendiri asalnhya dari bahasa latin yaitu cor. Dimana cor itu sendiri mempunyai arti : sebagai sebuah rongga. Sebagaimana seperti bentuk dari jantung itu sendiri yang memiliki rongga dan berotot yang berfungsi untuk memompa darah melewati pembuluh darah dalam kontraksi yang berirama serta dilakukan secara berulang ulang dan juga secara berkonsistensi. Dalam bahasa kedokteran istilah kardiak itu sendiri memiliki arti segala sesuatu yang memiliki hubungan atau yang berhubungan dengan jantung. Adapun menurut bahasa Yunani, cardia itu sendiri dapat dipakai atau diartikan untuk istilah jantung.

Ginjal dan bagian bagiannya

Setelah pada penjelasan diatas saya bahas tentang jantung dan bagian bagiannya, maka pada penjelasan yang satu ini akan saya jelaskan tentang ginjal dan bagian bagiannya. Ginjal itu terdiri atas tiga buah bagian yang paling utama. Bagian bagian tersebut yaitu medula, korteks, dan juga pelvis. Ketiga buah bagian tersebut memiliki fungsi yang sangat penting bagi sistem kerja ginjal. Jika ada salah satu saja dari bagian ginjal itu dibelah, maka kita akan bisa melihat jauh lebih dalam lagi tentang bagian bagian dari ginjal itu sendiri. Dibawah ini adalah penjelasan tentang bagian bagian yang ada di dalam ginjal:
  1. Ginjal ada di bagian perut.
  2. Calyces adalah sebuah penampung yang berbentuk cangkir yaitu tempat berkumpulnya urin sebelum sampai pada kandung kemih melalui ureter. 
  3. Pelvis adalah tempat untuk bermuaranya bagian tubulus yaitu sebuah penampungan urin yang bersifat sementara dan akan dialirkan untuk menuju ke kandung kemih lewat ureter 
  4. Medula terdiri dari beberapa bagian yang berbentuk kerucut. distal
  5. Korteks bagian dalamnya terdapat nefron yang berjumlah jutaan dan terdiri dari sebuah badan malphigi.
  6. Ureter adalah sebuah saluran muskuler yang berbentuk silinder dan bertugas untuk menghantarkan urin menuju kandung kemih. 
  7. Vena ginjal adalah sebuah pembuluh balik yang memiliki fungsi untuk membawakan darah keluar menuju vena dan kembali lagi ke jantung. 
  8. Arteri ginjal adalah sebuah pembuluh nadi fungsinya untuk membawakan darah ke ginjal guna disaring dalam glomerulus

Jumat, 14 Agustus 2015

Fungsi Organ Hati Sebagai Alat Ekskresi

Fungsi organ hati sebagai alat ekskresi – Setiap manusia terlahir dengan sempurna. Ia dilahirkan dilengkapi dengan seluruh organ yang berfungsi untuk membantu kelangsungan hidupnya. Manusia di ciptakan dengan berbagai organ penting di dalamnya. Salah satu organ penting yang ada di dalam tubuh manusia adalah hati. Hati memiliki fungsi yang sangat penting dalam kehidupan setiap manusia. Maka dari itu, di kesempatan yang cukup baik ini, saya akan berbagi ilmu yang berhubungan dengan hati yaitu tentang fungsi hati sebagai alat ekskresi dan juga fungsi hati sebagai organ ekskresi. Anda mungkin bertanya Tanya sebetulnya apa sih fungsi hati sebagai alat dan juga sebagai organ ekskresi itu? untuk itu saya akan menjawab pertanyaan tersebut melalui sedikit ulasan yang ada di bawah ini.

Fungsi hati sebagai alat ekskresi

Hati merupakan salah satu organ di dalam tubuh manusia yang berfungsi untuk mengekskresi empedu untuk membantu proses pencernaan. Hati itu sendiri merupakan sebuah kelenjar yang terbesar dan terdapat di dalam tubuh yang terletak di dalam sebuah rongga perut bagian sebelah kanan tepatnya di bagian bawah diafragma. Fungsi hati sebagai alat ekskresi diantaranya adalah sebagai berikut :
  1. Fungsi hati sebagai alat ekskresi yaitu untuk menetralisir racun yang ada di dalam tubuh manusia sehingga tidak akan membahayakan tubuh manusia, dan mengeluarkannya melalui urine
  2. Untuk merubah glukosa menjadi glikogen yang dapat berguna untuk mengatur adanya kadar gula yang ada di dalam darah.
  3. Sebagai alat ekskresi yang dapat mengeluarkan zat warna pada empedu dan juga urine.
  4. Sebagai tempat untuk sintesis zat. Hati akan menghasilkan enzim arginase yang dapat digunakan untuk merubah arginin menjadi ornifin serta urea. Ornifin yang dibentuk tersebut dapat meningkatkan zat NH3 dan juga CO2 yang memiliki sifat sebagai racun tubuh.

Fungsi hati sebagai organ ekskresi

Sistem ekskresi yang ada pada manusia itu memiliki peran yang sangatlah penting di dalam menjaga kesehatan dan juga kondisi fisik manusia itu sendiri. Ekskresi itu sendiri merupakan sebuah proses yang mengeluarkan zat sisa dari hasil metabolisme yang udah tidak dibutuhkan lagi oleh tubuh manusia . Organ ekskresi yang termasuk dalam sistem ekskresi manusia itu diantaranya adalah hati, ginjal,paru paru, kulit, dan juga usus besar.

Hati sering juga di sebut dengan istilah hepar. Fungsi hati sebagai organ eksresi itu sama hal nya dengan fungsi hati sebagai alat ekskresi yang telah saya jelaskan di atas. Jadi jika anda sedang mencari informasi tentang fungsi hati sebagai organ ekskresi anda sudah pasti tau jawabannya apabila anda sudah membaca postingan artikel kali ini dari atas dan telah membacanya dengan seksama. Namun, apabila anda belum mengerti juga, maka anda dapat mengulang membacanya dari atas. Untuk mengetahui fungsi hati sebagai organ maupun sebagai alat ekskresi tersebut.

Fungsi Empedu Dan Organ Hati Manusia

Fungsi empedu dan organ hati manusia – Manusia adalah salah satu makhluk yang diciptakan paling sempurna oleh tuhannya. Manusia di ciptakan dengan diberikan berbagai jenis organ yang terdapat di dalamnya. Organ organ tersebut yang membantu manusia itu dalam menjaga kelangsungan hidupnya. Diantara organ organ penting yang ada di dalam tubuh manusia adalah empedu dan juga hati. 
 
Empedu dan juga organ hati yang terdapat dalam tubuh manusia itu sama sama memiliki peran yang penting. Yang menjadi pertanyaan saat ini adalah apakah fungsi empedu dan organ hati pada manusia? Nah, pada kesempatan kali ini saya akan bahas mengenai fungsi empedu pada manusia dan juga fungsi organ hati. Langsung saja yuk, kita simak penjelasnnya.

Fungsi empedu pada manusia

Kantong empedu adalah sebuah organ kecil yang ada di dalam tubuh manusia. Empedu itu terletak di bagian yang dekat dengan pertengahan perut pada daerah tubuh . Fungsi kantong empedu manusia yang paling utama adalah sebagai sebuah tempat untuk menyimpan empedu yang dihasilkan dari organ hati . fungsi empedu pada manusia itu sendiri merupakan sebuah zat yang akan membantu dalam proses pencernaan lemak .

Lemak yang itu sendiri memiliki sifat yang tidak larut terhadap air, sehingga dalam rangka membutuhkan cairan empedu untuk mengemulsi lemak secara khusus. Hati bekerja untuk memproduksi empedu lalu kemudian empedu yang dihasilkan tersebut akan disimpan di dalam kantong empedu dan akan digunakan pada saat tubuh memerlukan cairan tersebut untuk membantu mencerna lemak. Ketika tubuh membutuhkan empedu untuk mencerna lemak, maka secara otomatis kantong empedu akan mulai membiarkan aliran empedu tersebut mengalir ke dalam usus, di dalam duodenum, disini lemak akan dicerna dengan menggunakan bantuan dari empedu lalu kemudian akan diserap oleh suatu organisme.

Pada saat empedu itu ada di dalam kantong empedu, air dari empedu itu akan mencurahkan keluar melalui sebuah dinding kantong empedu, dan hal ini membuat empedu menjadi lebih terkonsentrasi karena itu lebih efektif. Empedu juga berfungsi untuk menetralkan beberapa jenis asam yang ditemukan di dalam jenis makanan makanan tertentu.

Fungsi organ hati manusia

Hati adalah merupakan sebuah bagian dari sistem pencernaan, tapi dalam sistem pencernaan hati itu sendiri tidak lebih dari sekedar membantu proses asupan makanan. Hati memiliki rtanggung jawab untuk memproduksi suatu zat yang akan digunakan untuk memecah lemak dan juga lipid, sehingga akan membuat makanan menjadi lebih mudah untuk dicerna.

Hati juga dapat menghasilkan beberapa jenis asam amino yang memiliki peran penting untuk sebuah proses produksi protein, tanpa adanya hati maka tubuh manusia itu sendiri tidak dapat berfungsi. Hati bertugas untuk memproduksi kolesterol pada tubuh, apakah tubuh itu sehat atau sebaliknya yaitu tidak sehat. Selain dari kemampuan untuk produksi, hati juga dapat bertindak sebagai sebuah filter. Pada saat zat yang berbahaya itu diambil ke dalam tubuh, maka hati lah yang akan bertanggung jawab untuk menyaringnya. Secara sederhana, fungsi organ hati manusia yang paling utama adalah untuk membantu menjaga keseimbangan pada tubuh manusia. Hati ini dapat menetralkan racun yang sifatnya berbahaya, dapat menciptakan suatu zat yang sangat diperlukan tubuh dan juga dapat membuang produk limbah.

Kamis, 13 Agustus 2015

Artikel Tentang Tata Surya

Artikel tentang tata surya – Anda mungkin sudah banyak mendengar tentang tata surya, saya pun juga sudah seringkali membahas dan memposting artikel tentang tata surya baik itu tenteng anggota tata surya, pengertian tata surya, dan sebagainya. Namun pada kesempatan kali ini saya juga akan memposting kembali artikel tentang tata surya. Hal ini akan membuat anda sekalian menjadi lebih paham tentang tata surya, khususnya bagi saya sendiri. Apa itu tata surya?

Tata surya adalah kumpulan dari benda benda yang ada di langit dan terdiri atas satu bintang matahari dan juga semua jenis objek yang ikut serta dan terikat dalam satu gaya yang disebut dengan gaya grafitasi. Dalam hal ini yang termasuk ada di dalamnya yaitu ke delapan buah planet disertai orbitnya yang memiliki bentuk elips selain itu juga jutaan benda langit yang lainnya seperti komet, metor, asteroid dan juga satelit. Peredaran dari benda langit tersebut dalam mengitari satu bintang matahari itu disebut dengan istilah revolusi dan garis edarnya itu disebut dengan istilah orbit. Selain melakukan aktifitas revolusi benda benda yang ada di langit atau tata surya tersebut juga berputar pada porosnya dan hal ini disebut dengan istilah rotasi.

Artikel tata surya

Artikel tata surya kali ini membahas tentang asal usul terjadinya tata surya. Asal usul terjadinya tata surya itu sendiri telah dijelaskan oleh beberapa teori dan salah satu teori yang menjelaskan tentang asal usul terjadinya tata surya adalah teori planettisimal. Dalam teori ini dijelaskan tentang terbentuknya tata surya. Terbentuknya tata surya itu sendiri adalah disebabkan karena pada suatu ketika terdapat sebuah bintang yang melintasi ruang angkasa dengan waktu yang begitu cepat danpada saat bintang tersebut berada sangat dekat dengan matahari.

Daya tarik dari bintang tersebut menjadi sangat besar sehingga hal ini menyebabkan terjadinya daya pasang pada bagian gas matahari dan akhirnya mengakibatkan masa gas tersebut menjadi terlempar dari matahari dan akhirnya mulai untuk mengorbit karena adanya daya tarik matahari maka masa gas itu menjadi tertahan sehingga bergerak untuk mengelilinginya. Kemudian masa gas itu berubah menjadi dingin dan juga memadat. Nah, dari situlah anggota tata surya yang berupa planet planet itu menjadi terbentuk dan termasuk di dalamnya yaitu bumi tepat tinggal para manusia dan juga makhluk hidup yang lainnya.

Artikel tentang tata surya

Nah, jika diatas telah dibahas tentang asal usul terbentuknya tata surya, sekarang saya bahas tentang anggota anggota tata surya. Jika diatas sudah saya jelaskan tentang pengertian tata surya, maka anda sudah dapat menjabarkan siapa sajakah yang menjadi anggota tata surya. Tata surya itu sendiri beranggotakan atas satu buah bintang matahari yang merupakan pusat dari tata surya itu sendiri, delapan buah planet, satelit alami, meteorid, satelit, meteor dan juga yang terakhir adalah komet. Nah, itu dia diatas artikel tentang tata surya yang dapat saya sajikan pada kesempatan kali ini, mudah mudahan dari sedikit penjelasan tersebut diatas dapat menambah ilmu dan wawasan kita semua. Amiin

Selasa, 11 Agustus 2015

Asal Usul Astronomi Tata Surya Dan Bumi

Asal usul astronomi tata surya dan bumi – Segala sesuatu yang ada di jagad raya atau di alam semesta ini memiliki asal usul pembentukannya. Seperti asal usul pembentukan bumi atau alam semesta yang banyak di terangkan di berbagai teori teori yang di kemukakan oleh beberapa ahli, dan juga proses terbentuknya tata surya yang juga di jelaskan dalam berbagai macam teori yang juga di di kemukakan oleh beberapa ahli. Sudah tahu kah anda mengenai asal usul tata surya, bumi dan astronomi? Jika belum tahu, simaklah penjelasan atau uraian berikut yang akan menjelaskan tentang asal usul astronomi tata surya dan bumi.

Astronomi tata surya

Saya akan membahas tentang astronomi tata suya. Sebelum saya bahas tentang astronomi, saya bahas tentang tata surya. Tata surya berhubungan erat dengan astronomi, kenapa demikian? Karena tata surya adalah benda benda yang ada di langit yang berputar untuk mengelilingi matahari sebagai pusat tata surya, salah satu anggota tata surya adalah bintang. Kenapa tata surya berhubungan dengan astronomi, seperti yang telah saya jelaskan tadi bahwa tata surya adalah benda langit yang mengitari matahari dan salah satu anggota tata surya adalah bintang, sedangkan astronomi itu sendiri adalah ilmu tentang bintang. Jadi tata surya sangat berhubungan dengan astronomi.

Astronomi itu sendiri merupakan ilmu tentang perbintangan yaitu suatu ilmu yang mengikutsertakan pengamatan dan juga penjelasan tentang kejadian yang telah terjadi di bumi dan juga di atmosfernya. Ilmu yang satu ini terjadi di bumi dan juga di luar bumi. Ilmu astronomi inilah yang akan mempelajari mengenai asal usul benda benda yang ada di langit dan juga di bumi baik secara fisik maupun secara kimiawi.

Asal usul tata surya dan bumi

Anda mungkin sudah tahu pengertian tata surya dan juga bumi. Namun yang menjadi pertanyaan sekarang adalah sudah tahukah anda asal usul terjadinya tata surya dan juga bumi? Berikut adalah penjelasan mengenai asal usul tata surya dan bumi. Seperti yang telah saya katakana di atas bahwa terjadinya tata surya dan bumi telah diterangkan di dalam beberapa teori yang telah di kemukakan oleh beberapa orang ahli.

Teori yang menjelaskan tentang asal usul terjadinya tata surya salah satunya adalah teori nebular atau teori nebulae. Pada teori yang satu ini di terangkan bahwasannya pada jagad raya ini terdapat beberapa gumpalan kabut yang secara perlahan lahan kabut itu berputar. Dan bagian dari pada tengah kabut tersebut lama kelamaan akan berubah bentuk menjadi sebuah gumpalan gas yang selanjutnya akan berubah menjadi satu bintang yang besar yaitu matahari, dan bagian bagian dari kabut yang ada sekitarnya akan berubah menjadi planet planet dan satelitnya yang termasuk anggota tata surya. Teori nebulae atau teori nebular ini di dalamnya juga termasuk telah menjelaskan tentang asal usul terjadinya bumi, karena bumi adalah salah satu anggota dari ke delapan planet yang termasuk dalam anggota tata surya. Sebab bumi merupakan anggota planet yang ada dalam tata surya.

Senin, 10 Agustus 2015

Macam Macam Penyakit Jantung Dan Ginjal Serta Penyebabnya

Macam macam penyakit jantung dan ginjal serta penyebabnya - Memiliki tubuh yang prima dan juga sehat adalah keinginan setiap orang. Selain dari penampilan yang sempurna, kesehatan adalah hal yang jauh dianggap lebih penting dari yang hal yang lainnya, sebab jika terjadi sedikit saja hal yang membuat tubuh menjadi kurang sehat, maka hal itu akan membuat pekerjaan anda menjadi terbengkalai. Salah satu anggota tubuh yang sangat rawan terhadap gangguan ataupun penyakit adalah jantung dan juga ginjal.

Seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwasannya ginjal dan juga jantung adalah anggota tubuh memiliki fungsi sangat penting. Ginjal bagi tubuh berfungsi untuk tempat penyaringan dan juga untuk mengeluarkan zat zat dari sisa metabolisme yang terjadi dalam tubuh sehingga apabila terjadi sedikit masalah pada ginjal maka zat zat sisa hasil metabolism tersebut akan menumpuk dan pada akhirnya akan mengakibatkan tubuh menjadi terserang berbagai penyakit.

Jantung dalam tubuh kita berfungsi untuk memompa darah dan menyalurkannya ke seluruh anggota tubuh yang lain. Jika jantung dalam tubuh kita terjadi gangguan maka hal itu akan berakibat fatal karena dapat membunuh nyawa kita. Yang namanya penyakit terjadi karena adanya penyebab, untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang macam macam penyakit ginjal dan jantung serta penyebabnya.

Macam macam penyakit ginjal dan penyebabnya

Ada beberapa macam penyakit pada ginjal, berikut adalah macam macam penyakit ginjal dan penyebabnya :
  1. Batu ginjal . penyakit batu ginjal adalah jenis penyakit ginjal yang disebabkan karena banyaknya mineral dan juga benda benda organik pada ginjal. Batu ginjal dalam tubuh manusia itu terbentuk dari endapan garam kalsium yang ada pada rongga ginjal, pada saluran ginjal ataupun pada kantong kemih. Batu ginjal berbentuk seperti Kristal
  2. Gagal ginjal. Gagal ginjal adalah jenis penyakit ginjal yang disebabkan karena terlalu banyak meminum atau mengkonsumsi obat obatan dan juga larutan organik

Macam macam penyakit jantung

Di atas telah disebutkan beberapa contoh macam macam penyakit ginjal, berikut adalah macam macam penyakit jantung :
  1. Infark Miokard Akut. Infark Miokard akut adalah jenis penyakit yang yang mematikan otot jantung atau terjadinya kematian pada otot otot jantung. Penyakit ini disebabkan karena adanya penyumbatan di daerah arteri koroner. Otot otot pada jantung tidak akan tersuplai darah sehingga hal ini dapat mengakibatkan kematian.
  2. Kelainan Katup Jantung. Katup jantung berfungsi dalam mengendalikan adanya aliran darah dalam jantung. Nah jikalau pada katup jantung terjadi kelainan atau kerusakan, maka akan menyebabkan terjadinya ganguan pada aliran darah, sehingga akan mengakibatkan terjadinya kebocoran atau tidak dapat menutup dengan sempurna dan dapat juga terjadi pengecilan. Kelainan katup jantung ini banyak disebabkan karena adanya pengaruh efek samping dari berbagai jenis obat obatan dan ada juga yang disebabkan karena memang sidah terjadi kelainan sejak lahir.

Minggu, 09 Agustus 2015

Gangguan Fungsi Hati

Gangguan fungsi hati – Diantara sekian banyak organ tubuh yang terdapat di dalam tubuh manusia, organ yang paling penting adalah hati. Hati merupakan organ yang paling penting untuk manusia, karena hati adalah ibarat mesin bagi manusia. Hati terdapat di dalam tubuh manusia, yang tepatnya berada di tengah tengah antara bagian perut dan juga dada, lebih tepatnya lagi berada di bawah diafragma.

Hati yang merupakan bagian terpenting bagi manusia, bisa saja terserang segala penyakit berbahaya yang dapat mengancam nyawa pemiliknya. Hal ini erat hubungannya dengan gangguan fungsi hati. Bicara mengenai gangguan fungsi hati, ada banyak sekali hal yang dapat menyebabkan seseorang mengalami gangguan fungsi hati. Agar anda bisa mengetahui seseorang yang hatinya terserang ada baiknya jika anda mengetahui tanda tanda orang yang terserang gangguan fungsi hati atau terserang penyakit hati.

Tanda tanda gangguan fungsi hati

Pada uraian di atas saya katakana bahwa ada beberapa tanda tanda atau ciri ciri seseorang terkena penyakit hati atau terkena gangguan fungsi hati. Berikut adalah beberapa tanda tanda gangguan fungsi hati :
  1. Seseorang yang terjangkit gangguan fungsi hati biasanya memiliki kuku yang melengkun dan juga keputihan
  2. Mata dan juga kulit seseorang yang terkena gangguan fungsi hati akan berubah warna menjadi kekuning kuningan 
  3. Warna air seni atau urin seorang yang terkena gangguan fungsi hati akan berwarna gelap 
  4. Seseorang yang terkena gangguan fungsi hati biasanya sering mengalami rasa haus yang berlebihan dan di sertai dengan buang air kecil yang berlebihan pula 
  5. Terjadi rasa nyeri pada perut dan juga rasa sakit saat bernafas, selain itu perut seseorang yang mengalami gangguan fungsi hati akan membuncit

Gangguan fungsi hati

Seseorang yang mengalami gangguan fungsi hati itu banyak disebabkan karena adanya pola hidup yang kurang sehat. Salah satu factor yang paling banyak menyebabkan seseorang terserang penyakit hati adalah karena terlalu banyak mengkonsumsi minuman yang banyak mengandung alkohol. Selain itu juga banyak di sebabkan karena orang tersebut merupakan seseorang yang perokok atau sering kali merokok tanpa di imbangi dengan olah raga yang cukup. 
 
Jika anda tidak ingin terkena penyakit hati dalam jenis apapun ada baiknya jika anda mulai mengontrol gaya hidup anda, missal dengan mengurangi rokok ataupun minuman yang mengandung alcohol jika memang anda adalah seorang yang perokok dan juga peminum. Namun, jika sudah terlanjur maka sebaiknya anda segera berkonsultasi dengan dokter agar penyakit yang anda alami dapat segera teratasi dan juga dapat segera di tangani oleh seseorang yang memang sudah ahlinya. Mulailah gaya hidup yang sehat agar terhindar dari segala jenis penyakit yang dapat mengancam nyawa kita.

Sabtu, 08 Agustus 2015

Planet Planet Tata Surya

Planet planet tata surya - Sistem tata surya adalah suatu perkumpulan dari benda langit yang terdiri atas satu buah bintang yang disebut dengan matahari dan juga segala macam bentuk objek yang ikut terikat pada sebuah gaya gravitasi. Semua objek objek itu terdiri dari delapan planet yang telah diketahui dengan orbitnya, planet itu berbentuk elips, ada lima buah planet kerdil atau planet katai, ada 173 satelit alam dan telah di identifikasi dan juga jutaan benda yang ada di langit lainnya, misalnya adalah meteor, komet, dan juga asteroid.

Planet planet yang termasuk anggota tata surya ini ikut berevolusi atau bergerak dalam mengililingi matahari, pada sebuah garis yang telah melalui orbitnya masing masing dengan berpusat pada matahari, sebab matahari merupakan pusat dari tata surya. Planet planet dalam tata surya ini pun akan berotasi pada saat berevolusi. Berotasi adalah suatu kegiatan berputar pada porosnya. Pada umumnya, setiap masing masing planet tersebut telah memiliki pengiring yang ikut bergerak dalam mengitari planet. Pengiring itu disebut sebagai satelit alam. Lalu apa saja planet planet tata surya yang di maksud tersebut diatas? Mari kita cari tahu jawabannya bersama sama.

Planet tata surya

Planet tata surya berjumlah delapan buah. Tata surya itu sendiri diduga terbentuk pada 4,6 milyar tahun yang telah lalu hingga saat ini. Sampai pada saat sekarang beberapa pendapat yang telah dianut yaitu bahwa semua obyek dalam tata surya, materi yang digunakan dalam pembentukan planet berkondensasi dan juga temperaturnya menurun. Dibutuhkan beberapa juta tahun untuk tercapai suatu keadaan seperti yang sudah di amati pada saat sekarang. Planet yang termasuk dalam anggota tata surya ini berjumlah delapan. Ketentuan tersebut telah ditetapkan pada tahun 2006 yang lalu. Apa saja delapan buah planet planet tata surya tersebut? Yuk kita simak penjelasannya di bawah ini.

Planet planet tata surya

Pada penjelasan diatas telah saya sebutkan bahwa sejak tahun 2006 yang lalu telah ditetapkan jumlah planet yang termasuk anggota tata surya itu berjumlah delapan. Berikut adalah delapan nama planet planet tata surya :
  1. Merkurius. Planet Merkurius merupakan salah satu planet yang paling kecil dan planet ini merupakan planet yang letaknya paling dekat dengan matahari.
  2. Venus. Planet Venus adalah salah satu planet yang paling terang urutan yang ketiga yang ada di langit setelah matahari dan juga bulan. Planet venus di sebut planet kembar dengan matahari hal ini disebabkan karena planet venus memiliki ukuran yang hampir sama dengan bumi. 
  3. Bumi. Planet bumi merupakan sebuah planet yang dijadikan sebagai tempat tinggal bagi makhluk hidup. Bumi merupakan satu satunya planet yang berpenghuni.
  4. Mars. Planet mars memiliki warna merah darah. 
  5. Jupiter. Planet Jupiter merupakan planet terbesar karena memiliki 16 buah satelit. 
  6. Saturnus. Planet saturnus adalah jenis planet tercantik, sebab planet saturnus memiliki saturnus yang simetris. 
  7. Uranus. Planet yang memiliki cincin yang sangat tipis sehingga cincinnya sangatlah sulit untuk diamati. 
  8. Neputunus. Planet yang disebut sebagai planet pengganggu Uranus.

Jumat, 07 Agustus 2015

Teori Sejarah Terbentuknya Tata Surya

Teori sejarah terbentuknya tata surya – Sistem matahari atau yang lebih di kenal dengan sistem tata surya dalam istilah bahasa Inggris disebut dengan solar sistem. Sistem matahari tersebut merupakan sebuah sistem yang terdapat di atas jagat raya ini dan terdiri atas satu buah matahari sebagai satu pusatnya, planet planet yang di dalamnya termasuk bumi, satelit satelit seperti bulan, meteor, komet, kabut, debu, asteroid, dan benda benda yang lainnya sebagai anggota tata surya yang telah beredar untuk mengelilingi pusatnya yaitu matahari, mereka mengelilingi pada orbit atau garis edarnya masing masing.

Dari benda benda yang termasuk anggota tata surya tersebut, ada satu buah benda atau anggota yang dapat memancarkan cahayanya sendiri, benda tersebut yaitu matahari adapun benda benda yang lainnya hanya dapat memantulkan cahaya nya saja. Itu adalah pengertian dari tata surya atau sistem matahari. Jika anda sudah tahu tentang pengertian matahari lalu sudah tahukah anda bagaimana teori sejarah terbentuknya tata surya tersebut?

Sejarah tata surya

Sejarah tata surya berawal dari terbentuknya teori teori yang terlahir karena adanya rasa keingintahuan terhadap suatu kejadian ataupun suatu keadaan. Hal yang paling utama yang harus dihadapi guna mendapatkan ilmu yang lebih jauh tentang tata surya yaitu bagaimana tata surya itu dapat terbentuk, bagaimana teori terbentuknya tata surya, bagaimana objek objek yang terdapat pada tata surya itu bisa bergerak dan juga berinteraksi serta mengeluarkan gaya yang bekerja dan mengatur segala macam gerakan gerakan tersebut. Sebelum anda mengetahui tentang teori terbentuknya tata surya tersebut, satu hal yang harus anda ketahui lebih dulu adalah bahwa jauh sebelum masehi, telah di lakukan berbagai pengamatan, penelitian, dan juga perhitungan yang telah dilakukan guna mengetahui segala rahasia dibalik tata surya, termasuk di dalamnya adalah tentang teori terbentuknya tata surya.

Teori terbentuknya tata surya

Teori pasang surut adalah salah satu diantara beberapa jumlah teori yang ada. Teori pasang surut atau teori yang menjelaskan tentang terjadinya tata surya ini dikemukakan oleh seorang ahli yang bernama sir james jeans dan juga harold jeffreys. Menurut teori terbentuknya tata surya yang satu ini di jelaskan bahwa planet planet yang termasuk dalam anggota tata surya itu terbentuk secara langsung oleh suatu gas yang berasal asli dari matahari yang telah tertarik oleh bintang yang melintas di daerah sekitarnya atau yang berada di dekatnya.

Pada saat bintang melintas dan berada dekat dengan matahari bagian dari pada matahari tersebut akan mengalami sebuah pasang dan gas pada matahari itu secara langsung akan terlepas dan menyerupai sebuah cerutu yang mementang ke sebuah bintang. Bintang bintang tersebut akan menjauh dari matahari dan masa dari cerutu itu akan terputus untuk membentuk suatu gumpalan gas yang ada di sekitar matahari dan kemudian hasil dari kejadian tersebut di sebut planet.

Kamis, 06 Agustus 2015

Cara Kerja Ginjal

Cara kerja ginjal - Ginjal adalah bagian dari organ tubuh yang terdapat di dalam tubuh manusia. ginjal bertugas untuk menyaring sisa sisa zat metabolisme yang sudah tidak dibutuhkan lagi oleh tubuh dan akan dikeluarkan oleh tubuh berupa cairan air seni. Organ tubuh yang satu ini memiliki bentuk lonjong, jumlahnya ada dua dan ukuranya hampir sama dengan kepalan tangan manusia. 
 
Ginjal terletak di dekat pertengahan punggung, dan lebih tepatnya berada di dalam kerangka tulang rusuk. Ginjal dapat di ibaratkan sebagai sebuah mesin yang begitu canggih. Sebab ginjal adalah bagian organ yang memiki peranan yang sangat vital. Bagaimanakah cara kerja ginjal sesungguhnya? Yuk kita cari tahu jawabannya.

Bagaimana cara kerja ginjal

Bagaimana cara kerja ginjal? Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa ginjal merupakan sebuah alat yang paling vital dalam tubuh manusia. Maka dari itu cara kerja ginjal itu sangat penting bagi kelangsungan hidup manusia. Oleh sebab itu, jangan pernah menganggap remeh fungsi ginjal meskipun ginjal hanya memiliki ukuran yang kecil, namun ginjal adalah sebuah organ yang begitu penting. Untuk itu, anda harus memahami betul tantang cara kerja ginjal, agar anda bisa mengerti bagaimana pentingnya ginjal bagi tubuh manusia. Salah satu fungsi ginjal dalam tubuh manusia adalah untuk menyaring racun yang terdapat di dalam tubuh. Berikut saya jelaskan tentang cara kerja ginjal secara lebih detail.

Cara kerja ginjal

Cara kerja ginjal dalam tubuh manusia itu diawali dari proses penyaringan darah yang akan dialirkan dari arteri ginjal menuju pada ginjal. Dalam arteri ginjal air dan juga larutan yang ada akan di saring dan sebagian dari larutan yang tidak dapat terfilter kemudian di alirkan lagi ke sebuah sistem sirkulasi dan akan melewati sebuah vena sehingga terjadi sebuah penyaringan. Darah yang ada di dalam tubuh akan menuju sebuah kapiler glomerulus, dalam glomerulus air dan juga zat yang sudah terlarut akan disaring sehingga akan menghasilkan cairan urin primer dan kemudian akan masuk dalam kapsula bowman. Jadi dapat dikatakan jika hampir setiap hari ginjal manusia di lewati darah hampir 350 kali.

Cara kerja ginjal yang ke dua adalah mengatur berjalannya proses penyaringan glomerular yang sering digunakan untuk tes dalam diagnose pada fungsi ginjal. Dalam sebuah filtrar glomeruli tersebut masih terdapat adanya suatu zat yang dapat digunakan untuk dimanfaatkan bagi tubuh manusia. Zat zat tersebut meliputi asam amino, glukosa, garam, air dan zat zat tersebut kemudian akan melalui sebuah tubulus proksimal yang terdapat pada bagian korteks, pada medulla atau lengkung henle sampai pada bagian tubulus distal. Sebetulnya masih banyak lagi cara kerja ginjal yang lainnya, dan mungkin akan saya bahas kembali pada kesempatan kesempatan yang akan dating. Semoga sedikit ilmu di atas dapat bermanfaat bagi kita semua.

Rabu, 05 Agustus 2015

Anggota Anggota Tata Surya

Anggota anggota tata surya – Bicara mengenai tata surya, sama hal nya dengan bicara tentang benda langit. Tata surya adalah kumpulan dari benda benda langit dengan matahari sebagai pusat dari tata surya itu sendiri. Selain matahari, benda benda yang lainnya yang ada di langit dan mengikuti gaya gravitasi itu juga merupakan anggota tata surya. Saya akan mengulas lebih dalam tentang anggota tata surya. Jika anda belum tahu tentang anggota anggota tata surya maka bacalah artikel yang satu ini.

Angota tata surya

Pada sedikit penjelasan yang ada di atas telah di jelaskan tentang pengertian tata surya, maka dari itu disini saya tidak akan membahas lebih lanjut lagi tentang pengertian tata surya, sebab saya yakin dari sedikit penjelasan yang ada di atas sudah bisa membuat anda mengerti tentang pengertian atau apa yang di maksud dengan tata surya. Maka dari itu, saya hanya mengkhususkan untuk membahas tentang angota tata surya. Apa saja yang termasuk anggota tata surya? Semua akan di jelaskan pada penjelasan yang ada di bawah.

Anggota anggota tata surya

Anggota anggota tata surya itu meliputi matahari, bintang, planet dan juga disertai dengan satelit alaminya seperti, komet, asteroid, meteor dan juga meteorid. Bintang adalah salah satu bagian dari anggota tatasurya yang dapat memancarkan cahayanya sendiri. Cahaya yang dipancarkan oleh bintang asalnya adalah dari suatu reaksi nuklir. Masing masing bintang yang ada pada tata surya dapat menghasilkan bermacam macam warna yang berbeda, ada warna kuning, merah, biru, orange, dan putih, hal itu dipengaruhi oleh adanya suhu yang terdapat pada permukaan bintang.

Matahari adalah bagian dari anggota tatasurya dan juga sekaligus sebagai satu pusat tatasurya. Matahari adalah sebuah bintang yang letaknya paling dekat dengan bumi. Matahari dibentuk dari suatu gas hidrogen dan juga gas helium. Selain matahari planet juga merupakan anggota tata surya, namun planet tidak dapat memancarkan cahaya sendiri tidak sama seperti bintang. Jumlah planet yang termasuk anggota tata surya itu sendiri berjumlah delapan buah. Selain planet benda langit lainnya yang termasuk anggota tata surya adalah komet, meteor, dan juga asteroid.

Komet adalah bagian dari anggota tata surya, komet terdiri atas kepala dan juga ekor. Komet itu sendiri tercipta dari es, gas dan juga debu. Meteor juga merupakan bagian dari anggota tata surya yang tercipta dari senyawa logam dan juga bebatuan. Anggota planet yang satunya lagi adalah asteroid. Asteroid itu sendiri bentuknya menyerupai planet namun lebih kecil maka dari itu asteroid sering disebut dengan planet kecil. Asteroid ini bentuknya menyerupai sebuah batu dan memiliki jumlah yang sangat banyak. Asteroid ini berotasi dan juga ikut serta berevolusi dalam mengelilingi matahari.

Selasa, 04 Agustus 2015

Urutan Planet Dalam Tata Surya

Urutan planet dalam tata surya - Sistem tata surya merupakan suatu perkumpulan dari beberapa benda benda yang ada di langit. Tata surya itu sendiri terdiri dari satu buah matahari yang dijadikan sebagai bintang pusat dari peredaran selain itu juga semua objek yang ikut terikat oleh suatu gaya gravitasi. Objek objek yang termasuk dalam anggota tata surya diantaranya meliputi delapan buah Planet, lima buah planet yang kerdil atau dwarf planet, seratus tujuh puluh tiga buah satelit yang masih alami dan juga ada jutaan benda langit lainnya seperti Asteroid, meteorid dan juga Komet.

Pada saat ini, terdapat delapan buah planet yang telah dikategorikan sebagai suatu planet. Pada tahun 30’an ditemukan kembali satu planet yang bernama planet pluto, namun planet pluto hanya masuk dalam kategori planet yang kerdil. Jadi, jumlah planet yang terdaftar menjadi anggota tata surya jumlahnya hanya delapan buah. Dari ke delapan buah planet yang tergolong dalam anggota tata surya tersebut memiliki urutan sendiri sendiri. Urutan planet dalam tata surya tersebutlah yang akan menjadi topik pembahasan saya saat ini.

Urutan planet tata surya

Jika ditinjau secara umum, istilah planet di artikan sebagai suatu benda langit yang tidak bisa mengeluarkan energi panas ataupun energi cahaya namun dapat bergerak untuk mengelilingi matahari secara teratur dan tetap. Jumlah planet yang telah ditetapkan oleh pihak persatuan astronomi internasional ataupun oleh IAU (International Astronomical Union) berjumlah 8 buah planet. Pada sedikit uraian yang ada di bawah ini, akan saya jelaskan tentang daftar nama urutan planet tata surya.

Urutan planet dalam tata surya

Planet planet yang telah berevolusi atau bergerak untuk mengililingi sebuah matahari melalui sebuah garis orbitnya sendiri sendiri dengan menetapkan matahari sebagai suatu pusatnya. Pada saat planet planet tersebut berevolusi, mereka akan melakukan kegiatan rotasi. Pengertian rotasi itu sendiri adalah planet planet melakukan perputaran pada porosnya. Pada umumnya, tiap tiap planet tersebut mempunyai pengiring yang dapat bergerak untuk mengitari planet. Pengiring ini di sebut dengan istilah satelit alam.

Dalam sebuah ketentuan yang telah ditetapkan pada tahun 2006 dalam suatu sidang umum perkumpulan astronomi telah ditetapkan jumlah planet yang masuk dalam anggota tata surya. Jumlah planet yang dalam anggota tata surya ada delapan buah. Meskipun pada tahun 30an telah ditemukan sebuah planet yang bernama Pluto, namun Pluto tidak bisa masuk atau tidak dapat dianggap sebagai planet, karena Pluto tidak memiliki syarat sebagai suatu planet. Nah, setelah tahu jumlah planet dalam tata surya, sekarang saatnya anda mengetahui urutan planet dalam tata surya tersebut. Berikut adalah nama nama urutan planet dalam tata surya :
  1. Merkurius
  2. Venus 
  3. Bumi 
  4. Mars
  5. Yupiter
  6. Saturnus
  7. Uranus
  8. Neptunus

Senin, 03 Agustus 2015

Planet Terbesar Di Dalam Tata Surya

Planet terbesar di dalam tata surya - Planet berasal dari bahasa yunani kuno aster planetes yang artinya adalah bintang pengelanan atau benda astronomi yang dapat mengorbitkan sebuah sebuah bintang ataupun sisa bintang yang ukurannya cukup besar untuk mendapatkan gaya gravitasi sendiri, namun hal ini tidak begitu besar guna menciptakan suatu fusi termonuklir dan juga telah membersihkan beberapa daerah yang ada di sekitar orbitnya yang telah dipenuhi oleh planetesimal.

Istilah planet pada dasarnya sudah sangat lama ada dan juga memiliki hubungan secara khusus dengan sains, agama, mitologi, dan juga sejarah. Dalam suatu peradaban kuno, planet telah dipandang sebagai suatu benda yang cukup abadi atau disebut juga sebagai perwakilan dari dewa. Namun seiring dengan adanya kemajuan dari ilmu pengetahuan, dan juga pandangan manusia pada planet telah berubah. Menurut pendapat persatuan astronomi internasional telah di sahkan suatu resolusi yang resmi dan telah mendefinisikan adanya planet di tata surya. Planet yang termasuk dalam anggota tata surya itu ada delapan buah. Dan diantara planet planet tersebut ada salah satu dari planet planet itu yang merupakan planet yang terbesar di dalam tata surya. Lalu apa nama planet terbesar di dalam tata surya tersebut? Jika anda penasaran dan ingin tahu planet terbesar di tata surya tersebut, baca lah penjelasan berikut ini.

Planet terbesar di tata surya

Sebelum di jelaskan lebih jauh tentang planet terbesar di tata surya, saya akan mengklarifikasi dulu tentang pengertian planet. Apa yang dimaksud dengan planet? Planet adalah suatu benda langit yang masuk dalam anggota tata surya. Tahukah anda jika planet planet yang ada pada tata surya itu dapat diklasifikasikan berdasarkan kriterianya masing masing. Dan tahukah anda jika planet planet tersebut tidak memiliki ukuran yang sama. jika planet planet dalam tata surya tidak memiliki ukuran yang sama, maka dapat dikatakan bahwa pada tata surya ada planet yang memiliki ukuran paling besar. Lalu apakah planet terbesar di dalam tata surya? Jika anda ingin tahu jawabanya bacalah uraian berikut.

Planet terbesar dalam tata surya

Pada uraian ini saya akan menjawab pertanyaan yang ada di atas. Jawaban dari pertanyaan yang ada di atas adalah planet jupiter. Planet jupiter merupakan planet terbesar dalam tata surya. Planet Jupiter memiliki ukuran yang sangat besar bahkan jika dibandingkan dengan gabungan dari planet planet lain yang ada pada tata surya, planet Jupiter juga masih lebih besar dibandingkan dengan gabungan planet planet tersebut. Maka dari itu sudah sangat jelas jika Jupiter merupakan planet yang terbesar di dalam tata surya.

Minggu, 02 Agustus 2015

Penyakit Pada Hati

Penyakit pada hati - Kita sebagai salah satu makhluk hidup yang diberi akal, maka sudah menjadi suatu kewajiban jika kita dituntut untuk menuntut ilmu. Menuntut ilmu bukan hanya sebatas tentang ilmu pengetahuan yang diberikan di sekolah sekolah, melainkan kita juga diwajibkan untuk menuntut ilmu yang lainnya, misalnya ilmu kesehatan tentang berbagai macam jenis penyakit yang dapat menyerang manusia dan lain sebagainya. Salah satu jenis penyakit yang sering menyerang manusia adalah penyakit hati.

Hati merupakan salah satu bagian dari organ tubuh yang sangat penting. Penyakit hati yang biasanya dikenal dengan nama penyakit liver ataupun hepatitis ini tidak dapat anda sepelekan begitu saja, sebab penyakit hati ini merupakan jenis penyakit yang memiliki resiko paling yang dapat menyebabkan kematian pada seseorang yang menderitanya. Maka dari itu anda wajib mengetahui jenis penyakit hati yang lainnya, karena penyakit pada hati itu bukan hanya liver atau hepatitis saja, melainkan masih banyak lagi jenis penyakit pada hati yang lainnya lagi. Jika anda merasa ingin tahu tentang penyakit hati yang lainnya, maka simaklah artikel yang satu ini. Karena disini saya akan membagikan sedikit informasi tentang penyakit pada hati.

Penyakit hati

Penyakit hati atau yang disebut juga dengan jenis penyakit liver pada dasarnya merupakan salah satu jenis penyakit yang menyerang gangguan fungsi hati, hal ini mengakibatkan terjadinya penurunan fungsi hati dan juga gagalnya sistem kerja hati. Penyakit hati atau juga yang disebut dengan penyakit liver banyak disebabkan karena adanya beberapa faktor diantaranya adalah karena adanya racun atau disebut juga dengan toksin dan ada pula yang disebabkan karena faktor yang lainnya yaitu karena adanya pola hidup yang kurang sehat. Jika anda sudah mengetahui faktor yang dapat menyebabkan seseorang menjadi terserang penyakit hati, maka ada baiknya jika anda juga mengetahui macam macam penyakit pada hati.

Penyakit pada hati

Ada banyak sekali penyakit pada hati yang perlu anda ketahui. Salah satu jenis penyakit hati yang kita kenal adalah hepatitis. Penyakit hepatitis terbagi menjadi dua macam yaitu hepatitis A dan juga hepatitis B. penyakit hepatitis ini banyak disebabkan karena adanya virus. Virus virus ini akan masuk pada liver atau hati melalui makanan. Ciri ciri orang yang terserang hepatitis adalah menurunnya nafsu makan, mengalami mual mual, pusing, dan berubahnya warna air seni menjadi coklat.

Adapun jenis penyakit hepatitis B ini akan di sadari ketika penyakitnya sudah parah karena kebanyakan orang yang mengidap penyakit hepatitis B tidak akan menyadari atau tidak merasakan jika pada tubuhnya sedang berkembang virus hepatitis, maka dari itu orang yang terserang penyakit hepatitis B akan mengetahui bahwa ia sakit ketika penyakitnya sudah parah.

Sabtu, 01 Agustus 2015

Nama Planet Dalam Tata Surya

Nama planet dalam tata surya – Kita semua mungkin sudah sering sekali mendengar kata tata surya. Apakah yang disebut dengan tata surya? Tata surya adalah kumpulan beberapa benda benda langit yang terdiri atas satu buah bintang yang dikenal dengan sebutan matahari dan juga semua jenis obyek yang ada di dalamnya yang ikut serta dalam peristiwa gravitasi. Planet adalah satu anggota dari tata surya. Planet yang ikut dalam anggota tata surya itu sendiri berjumlah delapan buah yang terdiri dari planet bagian luar dan juga planet bagian dalam. Nah, kali ini saya akan membahas anggota tata surya yang satu ini yaitu planet khususnya tentang nama nama planet yang termasuk dalam jenis tata surya. Apa saja nama planet dalam tata surya tersebut? Semua akan dijelaskan pada penjelasan berikut ini.

Sebelum saya bahas lebih lanjut mengenai nama planet dalam tata surya, terlebih dahulu saya jelaskan tentang pengertian planet. Planet adalah salah satu anggota tata surya berupa sebuah benda yang gelap yang bisa mengorbit matahari. Planet itu sendiri bekerja untuk mengelilingi bintang dan sisa bintang. Planet yang merupakan salah satu anggota dari tata surya memiliki sebuah massa yang sangat berguna untuk membuat gaya gravitasinya sendiri. Lalu apa saja nama planet yang termasuk dalam anggota tata surya tersebut?

Nama planet tata surya

Pada beberapa penjelasan di artikel yang sudah saya buat sebelumnya, saya telah banyak membahas tentang tata surya, komponen tata surya dan sebagainya. Pada artikel yang membahas tentang komponen dari tata surya telah dijelaskan dengan jelas bahwa salah satu komponen dari tata surya adalah planet. Planet planet yang merupakan bagian dari komponen tata surya tersebut memiliki nama nama. Nah, nama planet tata surya tersebutlah yang akan menjadi pokok bahasan saya kali ini. Apa saja nama nama planet dalam tata surya tersebut? Saya akan menjawabnya di penjelasan yang ada di bawah ini.

Nama planet dalam tata surya

Pada uraian kali ini saya akan menjawab pertanyaan diatas tentang nama nama planet dalam tata surya. Berikut adalah nama nama planet yang ada dalam tata surya : 
  1. Merkurius. Planet merkurius merupakan sebuah planet yang memiliki jarak paling dekat dengan matahari
  2. Venus. Planet yang kedua ini, merupakan salah satu jenis planet yang paling panas di tata surya meskipun jarak nya dengan matahari berada pada urutan yang ke dua
  3. Bumi . bumi mempunyai diameter kira kira12,756km, dan memiliki 1 buah satelit yang disebut Bulan.
  4. Mars. Mars memiliki ukuran seperdua atau setengahnya bumi. 
  5. Jupiter. Jupiter adalah planet yang paling besar dalam tata surya.
  6. Saturnus. Saturnus merupakan jenis planet yang memiliki cincin.
  7. Uranus. Uranus merupakan jenis planet yang memiliki gas. 
  8. Neptunus. Neputus adalah jenis planet yang jaraknya paling jauh pada urutan planet gas.