- Dalam memanfaatkan media pembelajaran dengan baik maka yang harus anda lakukan pertama kali adalah dengan memahami bahwasanya tidak ada satu pun media yang lebih baik di antara media lainnya ataupun juga tidak ada media yang lebih buruk dari media yang lainnya. Setiap media memiliki fungsi masing-masing yang tak lepas dari kelebihan dan kelemahannya. Jadi pemanfaatan media pembelajaran yang baik ini bukan didasarkan pada jenis media yang digunakan tetapi bagaimana penggunaan media ini apakah sesuai atau tidak.
- Yang kedua, perlu untuk diperhatikan bagi setiap tenaga pendidik bahwa dalam sekali waktu sebaiknya menggunakan satu media pembelajaran saja. Hal ini karena jika seorang tenaga pendidik menggunakan lebih dari satu media dalam satu waktu maka hal tersebut dapat membuat para peserta didiknya mengalami kebingungan. Dan hal tersebut membuat kegiatan pembelajaran tidak dapat berjalan efektif.
- Setiap tenaga pendidik harus peka terhadap kondisi dan potensi yang dimiliki oleh setiap peserta didiknya agar dapat memilihkan media pembelajaran yang sesuai untuk diterapkan karena hal ini sangat menentukan keberhasilan sebuah kegiatan pembelajaran.
Demikianlah sedikit ulasan yang dapat saya sajikan kepada anda. Semoga beberapa ulasan yang saya tuliskan di atas dapat memberikan banyak manfaatnya untuk anda sekalian. Sampai jumpa pada ulasan yang selanjutnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar